BTemplates.com

Rabu, 04 September 2019

Urgensi Seleksi Karakter Tanaman Padi Unggul dengan Hasil Panen Yang Memuaskan.


Pemuliaan tanaman merupakan suatu metoda yang secara sistematik merakit keragaman genetik menjadi suatu bentuk yang bermanfaat bagi kehidupan manusia. Varietas unggul baik unggul baru maupun unggul lokal, merupakan hasil kegiatan pemuliaan tanaman dan menjadi salah satu teknologi kunci dalam peningkatan hasil padi. Menurut para ahli  peningkatan produksi padi didominasi peranan peningkatan produktivitas (teknologi) sebesar 56,1%, perluasan areal 26,3%, dan 17,6% interaksi antara keduanya. Sementara itu dalam teknologi, peran varietas bersama pupuk dan air terhadap peningkatan produktivitas padi adalah 75%.
Perbedaan IR64 ( Tangan Kanan ) dg Padi Galur Hasil Seleksi ( Tangan Kiri ) Heri Purwanto.
Perakitan varietas secara konvensional memerlukan waktu yang panjang ( lebih dari 5 tahun), apalagi dengan menggunakan berbagai varietas atau tetua yang mempunyai sifat-sifat yang diinginkan. Metode seleksi merupakan proses yang efektif untuk memperoleh sifat sifat yang dianggap sangat penting dan tingkat keberhasilannya tinggi. Menurut Helyanto bahwa apabila suatu karakter memiliki keragaman genetik cukup tinggi, maka keragaman karakter tersebut antar individu dalam populasinya akan tinggi pula, sehingga seleksi akan lebih mudah untuk mendapatkan sifat-sifat yang diinginkan. Oleh sebab itu, informasi keragaman genetik sangat diperlukan untuk memperoleh varietas baru yang diharapkan .
Dari uraian diatas dapat disimpulkan untuk meningkatkan produksi dan memenuhi kebutuhan pangan, inovasi pertanian disawah merupakan salah satu alternatif yang potensial untuk dikembangkan melalui pengembangan varietas unggul berbasis padi spesifik lokal.
Heri Purwanto di Lahan Seleksi Galur Padi Baru 
Menurut Vergara , bahwa salah satu bentuk morfologi ( bentuk pertumbuhan ) yang tegak dan daun yang tegak (lurus) memiliki kemampuan membentuk anakan yang baik. Lebih lanjut dikatakan bahwa kemampuan membentuk anakan yang baik menjamin jumlah anakan yang memadai tiap satuan luas sekalipun ada tanaman yang mati dalam tahap pertumbuhan awal. Pertumbuhan yang tegak dan daun yang tegak memberi peluang adanya pembagian cahaya yang lebih baik. Bentuk pertumbuhan yang tegak dan berdaun tegak bisa menjadi kriteria karakter pilihan pada tanaman padi yang diseleksi . Menurut Makarim dan Suhartatik , sifat daun yang baik adalah daun yang tumbuhnya tegak, tebal, kecil dan pendek untuk mencapai indeks luas daun maksimal sebelum berbunga serta berwarna hijau gelap.

Daun pada morfologi tanaman merupakan bagian tanaman yang berwarna hijau karena mengandung klorofil. Jumlah daun pada tiap tanaman tergantung pada varietas dan sifat - sifat daun merupakan salah satu sifat morfologi yang berkaitan erat dengan produktivitas tanaman. Menurut Peneliti padi , Jennings et al memasukkan daun sebagai organ atau bagian dari tanaman  yang harus diukur pada pemuliaan, seperti ketegakan, panjang, lebar, ketebalan, warna, kelembutan, dan penuaan daun.
Heri Purwanto di Lahan Seleksi Padi Baru di Daerah Mantup Lamongan.
Para peneliti di lembaga penelitian tanaman padi internasional telah membuktikan bahwa varietas-varietas padi yang tinggi daya hasilnya memiliki morfologi tanaman-tanaman yang jauh berlainan dengan morfologi varietas-varietas padi rendah daya hasilnya. Oleh karena itu, sebelum dilepas berbagai jenis tanaman padi perlu diidentifikasi terlebih dahulu sifat-sifat morfologinya.

Menurut Penelitian Lesmana dkk, ciri morfologi yang sering digunakan sebagai pembeda kultivar padi adalah tinggi tanaman, jumlah anakan produktif, warna batang, warna daun, permukaan daun, jumlah gabah per malai, bentuk gabah, warna gabah, dan permukaan gabah. Selain itu, karakter perbungaan dapat membedakan kultivar padi. Epidermis daun, termasuk di dalamnya stomata merupakan ciri anatomi yang bisa digunakan untuk membedakan kultivar padi. Hal ini dikarenakan padi yang termasuk suku Gramineae memiliki struktur epidermis yang khas (Backer dan Bakhuizen, 1968). 
Sambutan Kepala Dinas Ketahan Pangan Kab Lamongan Terkait Seleksi Padi Spesifik Lokal.
Penampakan epidermis, yang terdiri atas sel panjang dan sel pendek, serta tipe stomata merupakan ciri yang dapat dipakai untuk membedakan tiap jenis tumbuhan golongan suku Gramineae. Butir pati /amilum pada jenis tanaman yang berbeda dapat bervariasi, baik dari bentuk, ukuran, ataupun warna dari reagen tertentu. Amilum padi pada kultivar yang berbeda memiliki kandungan karbohidrat yang berbeda. Hal ini dapat memungkinkan ukuran atau warna dari reagen tertentu menampakkan perbedaan. Pemilihan sifat-sifat ini dapat dilakukan dengan pemanfaatan ragam fenotipe pada tanaman itu. Dalam usaha pelepasan benih perlunya pengkajian terhadap benih terkait dengan morfologi atau kenampakan secara fisik (fenotipe). Fenotipe yang diinginkan beragam. Namun, yang utama digunakan adalah umur panen, tinggi tanaman dan potensi hasil panen dari tanaman padi tersebut.

Menurut Badan Litbang Pertanian (2009) Jumlah gabah per malai yang baik yaitu 100-150 butir per malai). Persentasi gabaah berisi dan tidak hampa adalah sebagai indikator tingkat kesuburan lahan atau persentase gabah hampa per malai lebih tinggi. Berat 100 butir gabah berisi dari beberapa galur yang diuji beragam dan diperoleh galur dg bobot bulir relatif berat dan galur bobot bulir relatif ringan.Hasil panen ditentukan berbagai faktor antara lain pertumbuhan, jumlah anakan, gabah isi permalai dan bobot gabah per bulir (Liu et al., 2008). Menurut FAO dalam IRRI (1965) berat 1000 butir padi dapat digolongkan menjadi tiga kategori yaitu : sangat berat (> 28 gram), berat (22-28 gram) dan ringan (<22 gram).
Heri Purwanto Menyampaikan Materi Terkait Seleksi Padi Spesifik Lokal di Lamongan.
Sangatlah penting bagi sedulur petani untuk bisa mengenali secara sekilas karakter dan penampilan fisik tanaman padi yang berpotensi bisa menghasilkan panen maksimal sehingga diharapkan petani bisa memilih varietas atau galur padi yang sesuai dengan karakter lahan dan karakter perawatan petani terhadap tanamannya.

Untuk PANDUAN SELEKSI tanaman padi galur hasil pemuliaan dan pelestarian silahkan unduh dengan cara  CLIK DISINI.


Oleh :
Heri Purwanto
Lamongan - Jawa Timur.