Tanah
merupakan salah satu unsur alam yang sama pentingnya dengan air dan udara.
Tanah adalah suatu benda alami, bagian dari permukaan bumi yang dapat ditumbuhi
oleh tumbuh- tumbuhan dan mempunyai sifat - sifat sebagai hasil kerja faktor - faktor
iklim dan jasad hidup (organisme) terhadap bahan induk yang dipengaruhi oleh
keadaan topografi dalam jangka waktu tertentu (Sitorus, 2008).
Tanah,
sebagai sumberdaya alam untuk keperluan pertanian, mempunyai dua fungsi utama,
yaitu sebagai sumber unsur hara bagi tumbuhan dan sebagai media tempat akar
tumbuhan berkembang, penyimpanan air tanah serta tempat unsur-unsur hara dan air
ditambahkan.
Penggunaan sumber daya alam yang berlebihan seperti pengalih fungsian lahan pertanian menjadi lahan bangunan (pemukiman dan perindustrian) untuk mendukung kebutuhan manusia, Pengunaan pupuk kimia sintetis yang terus - menerus dengan dosis berlebihan ( melebihi standar ), penggunaan herbisida dan pestisida kimia dan pencemaran lingkungan pada tingkat yang ada sekarang memberikan tekanan yang berlebihan terhadap lingkungan.
Penggunaan sumber daya alam yang berlebihan seperti pengalih fungsian lahan pertanian menjadi lahan bangunan (pemukiman dan perindustrian) untuk mendukung kebutuhan manusia, Pengunaan pupuk kimia sintetis yang terus - menerus dengan dosis berlebihan ( melebihi standar ), penggunaan herbisida dan pestisida kimia dan pencemaran lingkungan pada tingkat yang ada sekarang memberikan tekanan yang berlebihan terhadap lingkungan.
Salah satu
dampak yang terjadi pada lahan pertanian
adalah terjadinya kontaminasi tanah. Berbagai
kontaminan yang masuk ke dalam tanah akan mengakibatkan
menurunnya fungsi tanah sebagai salah satu penyebab Kerusakan tanah atau
degradasi tanah. Degradasi tanah akan
diikuti dengan penurunan produktivitas
lahan. Hal ini dapat menimbulkan permasalahan
serius karena dapat merugikan petani serta menghambat usaha peningkatan produksi / hasil panen dan
keamanan produk pertanian, yang pada akhirnya dapat mengancam ketahanan dan
keamanan pangan nasional.
Untuk Materi Pemulihan dan Revolusi Kesehatan Lahan dan Kemandirian Petani akan Sarana Revolusi Kesehatan Lahan Sawah Tambak. Silahkan Unduh dan CLIK DISINI.
Penyampaian Materi Oleh :
Heri Purwanto - Telp / Wa. 085 330 85 4216
Lamongan - Jawa Timur.